Dimasa Libur Panjang Dan Musim Penghujan, Polsek Sidomulyo Tingkatkan Patroli KRYD

oleh

Media-AnakNegeri — Pimpin langsung pelaksanaan patroli KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan)minggu (2025/01/26), KA.SPKT Polsek Sidomulyo Aipda Poppy Jumardianto, S.H jelaskan ,”Sekira jam 10.00 Wib , kita mulai patroli dan cek debit aliran arus air sungai/irigasi bendungan yang kali ini sasaran di Desa Talang Baru Kecamatan Sidomulyo Lampung Selatan”.

“Debit air normal tidak ada banjir,” katanya kepada awak media

“Dengan meningkatnya curah hujan, piket Yanmas Polsek Sidomulyo mengecek debit air untuk antisipasi terjadinya bencana banjir” tegasnya

“Kegiatan Patroli KRYD Polsek Sidomulyo dilakukan hingga malam hari sebagai pencegahan Polsek Sidomulyo terhadap tindak pidana kejahatan, serta gangguan Kamtibmas di Wilayah Hukum Polsek Sidomulyo”

“Dimalam hari sasaran Patroli KRYD di pemukiman warga, perkantoran dan pertokoan serta ditempat yang rawan terjadinya tindak pidana pencurian dan kejahatan serta gangguan Kamtibmas” paparnya

“Bersamaan musim hujan dengan masa libur panjang semoga dengan patroli KRYD bisa menekan angka kejahatan dan bisa antisipasi bencana banjir”

“Sehingga Masyarakat Khusus Kecamatan Sidomulyo dan Kecamatan Way Panji bisa menikmati liburan panjang dan menjalankan aktivitasnya dengan rasa aman dan nyaman” pungkasnya

“Diselah melaksanakan Patroli Hunting Aipda Poppy juga berdialogis memberikan himbauan Kamtibmas kepada warga yang sedang ronda malam di Desa Sidomulyo dilanjutkan dengan Patroli Hunting di Perum Mustika Raya Desa Seloretno Kecamatan Sidomulyo Lampung Selatan, sampai saat ini situasi terpantau aman dan kondusif” ucapnya

Anto warga masyarakat sampaikan,”mewakili masyarakat kecamatan sidomulyo dan kecamatan way panji mengapresiasi kegiatan Patroli KRYD yang dilaksanakan Personil Polsek Sidomulyo” ucapnya

“Terima kasih pak Kapolsek Sidomulyo Iptu Sugiyanto, S.H, M.H mengarahkan anggotanya aktif melaksanakan Patroli,” tambahnya

“Semoga Kecamatan Sidomulyo dan Kecamatan Way Panji khususnya bisa selalu aman pak” pungkasnya

(Kgs. Bambang Utoyo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *