Media-AnakNegeri // Bandar Lampung – Menyambut Pilkada serentak 2024, Polsek Tanjung Karang Barat mengadakan kegiatan cooling system di Kelurahan Sukajawa, Tanjung Karang Barat, Bandar Lampung, (6/11). Upaya ini dilakukan untuk menciptakan suasana aman dan kondusif menjelang pemilihan kepala daerah yang akan berlangsung pada 27 November mendatang.
Berbagai pihak, mulai dari KPU, Bawaslu, TNI, Polri, serta jajaran pemerintahan kecamatan dan kelurahan, saling bersinergi untuk menjaga stabilitas wilayah. Fokus kegiatan ini ialah memberikan sosialisasi terkait Pilkada agar masyarakat merasa aman dan tenang saat menggunakan hak pilihnya.

Kapolsek Tanjung Karang Barat menjelaskan, “Dalam rangka Harkamtibmas jelang Pilkada 2024, kami mengadakan sosialisasi kepada masyarakat agar situasi tetap aman dan kondusif saat pemilihan.” Kegiatan ini juga dihadiri Kanit Lantas Polsek Tanjung Karang Barat beserta jajaran, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Lurah Sukajawa, serta sejumlah tokoh masyarakat setempat.
Lurah Sukajawa, Rudi Antoni, S.H., M.H., menghimbau warganya agar tidak terpengaruh oleh informasi yang berpotensi memicu keributan. “Kami mengajak masyarakat untuk tetap tenang dan waspada terhadap berita yang tidak benar, serta menghindari provokasi yang bisa mengganggu jalannya Pilkada,” ujarnya.
Rudi juga menambahkan bahwa pihaknya, bersama kepolisian, TNI, dan LINMAS, siap berkolaborasi menjaga kelancaran Pilkada. “Kami optimis warga tahu apa yang harus dilakukan demi menjaga suasana damai, aman, dan tertib,” katanya.
Dengan upaya sinergi ini, diharapkan Pilkada 2024 dapat berlangsung sukses dan aman, khususnya di Kelurahan Sukajawa.
[Robito Alwi Melaporkan]